Desa Wisata Tumaluntung Miliki Potensi Perikanan Air Tawar Yang Luar Bisa

PemDes Sawangan Airmadidi Perkuat Ketahanan Pangan Untuk Warganya
June 7, 2023
Kelurahan Airmadidi Atas Salurkan Bantuan PKH Ke 263 Keluarga Miskin
June 13, 2023

Minut – Desa Wisata Tumaluntung Kecamatan Kauditan Kab. Minahasa Utara (Minut) sesungguhnya memiliki potensi perikanan air tawar yang luar biasa.
Demikian yang disampaikan oleh Kepala Balai Pelatihan dan Penyuluhan Perikanan Bitung Ahmad Ridloudin, ST, MP dalam sambutannya di acara Penebaran Bibit Ikan Air Tawar.

Pada kesempatan itu, Hukum Tua Desa Wisata Tumaluntung Richard Kamagi, SH kepada media mengatakan, ini salah satu dari program Ketahanan Pangan yang memberdayakan Masyarakat Desa Wisata Tumaluntung dalam bentuk kelompok di bidang pembudidayaan Ikan Air Tawar, yang anggarannya di ambil dari ADDes (Anggaran Dana Desa) Tahun Anggaran 2023.

Dalam mewujudkan kemajuan Desa Wisata Tumaluntung di berbagai sektor, Kamagi menambahkan, yang mana proaktif dalam membangun Desa dari warganya itu sangat diharapkan, dengan salah satu cara saling berkordinasi dengan Pemerintah Desa. 

Hadir dalam ceremony penebaran bibit ikan tawar, Dinas Pemberdayaan Desa Minut, Dinas Perikanan Minut dan Kelompok Tani Ikan Air Tawar. (Uki)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *