Musrenbang Tahun 2026 Kab. Minahasa Utara Banjir Kritik Dan Usulan

img_20250327_175246185.jpg

Minut – Pemerintah Kabupaten (PemKab) Minahasa Utara (Minut), Kamis, 26 Maret 2025 menggelar kegiatan Musyawarah Rencana Pembangunan (MusRenbang) untuk Tahun 2026 yang dibuka oleh Bupati Joune Ganda lewat layar kaca (zoom), di aula Badan Penilitian dan Pembangunan Daerah (BAPPEDA) Minut yang dihadiri oleh para Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan berbagai unsur elemen Masyarakat serta Wakil Pimpinan Dewan Minut Cinthya Erkles dan Edwin Nelwan bersama sejumlah anggota Dewan Minut dari berbagai Daerah pemilihan (Dapil).

Pada kesempatan itu, usai mendengarkan penyampaian pemateri kegiatan MusRenbang, yang mana diberi kesempatan kepada yang hadir lewat sesi tanya jawab. Berbagai pertanyaan dan usulan-pun tertuang dalam kegiatan MusRenbang, salah satunya pembangunan yang dilakukan oleh PemDa Minut terkesan pilih kasih, dan berbagai usulan yang telah diusulkan dari jauh tahun sebelumnya sampai saat ini belum terealisasi.

Sekertaris Daerah (SekDa) Novlly Wowiling, dalam menanggapi berbagai kritikan dan usulan pada MusRenbang tersebut dengan penuh kehati hatian menyampaikan, yang man kita telah melihat semua program ini, kuncinya adalah pendistribusian, sehinggah ini telah dirancang secara tahunan, sementara untuk MusRenbang ini akan terealisasi pada tahun 2026, dengan skala prioritas yang disesuaikan dengan anggaran yang tersedia.

Ungkap Sekda Wowiling, kami sudah mencatat usulan kesemuanya, dan atas nama Bupati Joune Ganda dan Wakil bupati Kevin W Lotulung, menyampaikan terima kasih kepada semuanya atas terlaksana kegiatan ini. (Uky)