VAP Tegaskan Aparat Pengelola Keuangan Daerah Harus Disiplin Dalam Laporan

Di Minut, Dewo Gaungkan Tetty Paruntu Calon Gubernur Sulut
November 1, 2019
VAP Tergerak Hatinya Berbagi Beras Kepada Masyarakat Miskin Di Pasar Airmadidi
November 5, 2019

Jumat, 01 November 2019

Airmadidi – Untuk menyamakan presepsi dan tujuan tentang meningkatkan kualitas aparat pengelola keuangan perangkat daerah Kab. Minahasa Utara (Minut), Bidang Anggaran Daerah Minut gelar kegiatan “Bimbingan teknis (Bimtek) Implementasi Paket Regulasi Tentang Pengelolaan Keuangan daerah Di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Minahasa Utara Tahun Anggaran 2019”, di Hotel Sutanraja Kalawat, Kamis 31 oktober 2019, yang dibuka langsung oleh Bupati Vonny A Panambunan, S.Th.

Pada Bimtek tersebut, Bupati menghimbau kepada seluruh kepala Dinas dan para Bendahara di masing – masing Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) tentunya jangan lupa kewajiban dari seluruh dinas- dinas terlebih para Bendahara untuk disiplin dalam tugasnya terlebih segala sesuatu yang berkaitan dengan pemotongan dan pelaporan pajak.
Lanjut Bupati, pelaporan segala bentuk laporan keuangan, harus setiap bulannya tepat waktu, dimana batas waktu setiap bulannya pada tanggal 20, dan itu telah di terima oleh Badan Keuangan Aset Milik Daerah, sehingga bagi hasil dapat berjalan dengan baik.

Untuk itu Bupati berharap agar perserta dapat mengikuti Bimtek ini dengan baik, sehingga dapat dimengerti dan di pahami dengan benar, agar supaya pengelolaan keuangan daerah Minut dapat berjalan dengan baik sesuai dengan harapan masyarakat yang ada di Kabupaen minahasa Uatra.(Uki)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *