Minut – Pemerintah Desa (PemDes) Sawangan Airmadidi Kec. Airmadidi Kab. Minahasa Utara (Minut), bertempat di ruangan kantor Balai Desa, Jumat, 26 Mei 2023, menyalurkan Balntuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) Tahun Anggaran 2023 kepada 54 Keluarga Penerima Manfaat (KPM), disaksikan Camat Airmadidi Rocky Tangkulung, S.Sos.
Camat Airmadidi pada kesempatan itu menyampaikan, penyaluran ini menjadi salah satu indikator penilaian dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI, sehingga Minut dibawa kepemimpinan Bupati dan Wakil bupati JG – KWL mendapat predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) yang diartikan tertib administrasi, dan bantuan BLT ini adalah program dari Kementrian Desa RI untuk kelangsungan hidup, lewat program Dana Desa. Dan BLT ini diharapkan dapat dipergunakan sebaik mungkin.
Sementara itu, Hukum Tua Desa Sawangan Airmadidi Marie O Wuisan, SH.MH didampingi Sekertaris Desa (SekDes) Charles M Kaseger, ST menyampaikan 54 KPM ini kesemuanya masuk kriteria sebagai penerima yang terdiri dari 9 Jaga yang ada di Desa Sawangan.
Disaat itu juga, SekDes Sawangan Airmadidi Charles M Kaseger, ST menambahkan, nantinya ada Tiga tahap penyaluran dan ini baru tahap Satu, dimana setiap KPM mendapat Rp.900.000,- dengan rincian (Bulan Januari Rp.300.000,- Bulan Februari Rp.300.000,- dan Bulan Maret Rp.300.000,-.)
SekDes mengungkapkan, ada penurunan jumlah KPM pada Tahun 2023 ini dibandingkan dengan Tahun 2022, dimana pada Tahun 2022 KPM sebanyak 85 penerima dan Tahun ini hanya 54 KPM. (Uki)