Peggy Adhe Rumambi Terkejut Saat Melihat Ada Pembalap Cilik Ambil Bagian Di Ajang MWTA 2018.

Johanes William Kalesaran Sebut Trail Adventure Menjadi Kebanggan Tersendiri Bagi Dirinya
November 3, 2018
Secara Resmi Bupati Buka Rapat Koordinasi BKSAUA, Dana Insentif Bagi Hamba Tuhan Akan Dinaikan
November 6, 2018

Minggu, 04 November 2018

 

Airmadidi – Keikut sertaan salah satu pembalab cilik putri Pricilia Langoy yang berusia 7 (tujuh) tahun yang berasal dari desa Titingon kecamatan Passi Kabupaten Bolaang Mongodow Induk dalam ajang MWTA ( Minut Wisata Trail Adventure) 2018, yang digelar di Minahasa Utara (Minut) Kelurahan Sarongsong II Kecamatan Airmadidi menjadi kejutan para pengunjung dan anggota panitia penyelenggara disaat itu sambil mengambil gambar untuk diabadikan. Salah satunya anggota panitia MWTA 2018 Peggy Adhe Rumambi yang kita tahu bersama Paggy adalah sosok wanita karir yang telah lama terjun di dunia politik.

Saat kehadiran pembalab cilik putri ini dilokasi start MWTA 2018, Peggy A Rumambi sangat terkejut sambil tak percaya apa yang dia saksikan pada saat itu sehingga melakukan percakapan dengan pembalap cilik yang ikut ambil bagian dalam MWTA yang nantinya akan menempuh jarak 61 Kilo meter dengan berbagai macam rintangan yang cukup extreme yang akan dilewatinya.

Peggy dalam tanggapanya mengatakan bahwa, ini sungguh luar biasa, olahraga motocross adventure ini bukan hanya diminati oleh orang dewasa melainkan sampai pada anak – anak yang pastinya tujuan akan keberhasilan untuk mencapai finish dalam melewati berbagai macam kendala dan rintangan harus disertai tekad, kepedulian dan kekompakan tim untuk menggapai kesuksesan. (Uki)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *