Hindari Hal Yang Tak Diinginkan Terjadi Pada Anak, Bunda PAUD Kota Bitung Sarankan Orang Tua Lakukan Hal Unik Ini

Seminar “Kenalkan Yesus Pada Mereka” Sukses Di Gelar; Rawung: Nasib Generasi Bangsa Tanggung Jawab Kita!!
August 24, 2018
Berpeluang Raih Emas, Pemkot Bitung Dukung Perjuangan Atlit Silat Asal Kota Bitung
August 26, 2018

BITUNG – Di masa sekarang, tak bisa dipungkiri sebagian besar orang tua disibukkan dengan berbagai aktifitasnya. Bahkan karena kesibukannya, terkadang perhatian untuk anak sering terabaikan. Salah satunya ketika waktunya anak untuk pulang sekolah sering terlambat untuk dijemput. Akibat keterlambatan ini, akan menjadi celah bagi orang-orang yang tidak bertanggung jawab untuk melakukan hal yang tidak kita inginkan terjadi, seperti penculikan bahkan kekerasan terhadap anak.
Terkait hal ini maka Bunda PAUD Kota Bitung, Dra. Khouni Lomban Rawung memberikan salah satu tips bagi orang tua untuk menghindari terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan terhadap anak.
Menurut istri Walikota Bitung ini bahwa untuk mencegah penculikan anak dan mencegah bahaya kekerasan terhadap anak, serta hal-hal lain yang membahayakan anak, maka sebaiknya antara anak dan orang tua dapat menggunakan “Password” atau kata kunci. Password ini akan digunakan ketika kita tak bisa menjemput anak dan hanya meminta seseorang atau kenalan yang akan menjemputnya.
“Ketika anak kita meminta kepada orang yang menjemputnya untuk menyebutkan password dan tidak bisa disebutkan, maka saat itu juga sesuai instruksi yang telah disampaikan sebelumnya sang anak akan menjauh dari orang tersebut, hal ini sangat unik dan akan sangat bermanfaat ketika hal itu kita aplikasikan dalam kehidupan sehari-hari,” pungkas Bunda Khouni.(YodieR)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *