Gacho Community Rayakan HUT Ke 4, Kapolres Minut Minta Gacho Mampu Edukasi Warga Cara Berlalulintas

Petani Minut Royke Rondonuwu, S.STPI Pamerkan Gula Aren Dan Kripik Pisang Goroho Kepada Menpan RI Di Makasar
October 8, 2022
Lumanau : Peran Serta Insan Pers Sukseskan Pemilu Sangat Penting
October 12, 2022

Minut – Gacho Community (komunitas) yang sebagian besar anggotanya dari kalangan supir berbagai jenis kendaraan, Minggu, 09 Oktober 2022 rayakan Hari Ulang Tahun HUT ke 4, bertempat lokasi kolam renang di Desa Tumaluntung, yang dihadiri Kapolres Minahasa Utara (Minut) AKBP Bambang Y Wibowo, SIK, Bupati Joune Ganda, SE.M.Ap yang diwakili Asisten 2 Setdakab Alan Mingkid, Plt Kepala Dinas Perhubungan Minut, Ketua komunitas Gacho Debby Sineri beserta para anggotanya dari Minut dan Gorontalo.

Kapolres Bambang pada kesempatan itu menyampaikan Selamat HUT ke 4 untuk Gacho Community dan sekiranya dapat membantu pihak Kepolisian dalam memberi edukasi ke- masyarakat dalam berlalulintas, sehingga komunitas Gacho dapat menjadi pelopor keselamatan berlalulintas. Diakhir penyampaiannya, Kapolres mengungkapkan Covid 19 ini masih ada, untuk itu dirinya mengajak kita semua agar terus menjaga kesehatan dengan tidak mengabaikan protokol kesehatan

Sementara itu, Asisten 2 mewakili Bupati menyampaikan pesan agar dapat memperhatikan muatan kendaraannya, terutama kendaraan Truck jangan sampai Over Dimensi Over Load (ODOL), karena dapat membahayakan baik sipengendara itu sendiri maupun orang lain.
Lanjut Mingkid, komunitas seperti ini sangat baik, terlebih kebanyakan bergerak pada bidang sosial kemasyarakatan, sehingga ada baiknya lagi dilebarkan sayap komunitasnya hingga ke daerah lain.

Ketua komunitas Gacho Debby Sineri yang juga salah satu anggota Polwan Minut pada kesempatan tersebut menyampaikan, kegiatan yang komunitas Gacho lakukan dominan disosial, namun komunitas Gacho akan terus berupaya memberikan yang terbaik bagi masyarakat, membantu pihak Kepolisian terlebih pada keselamatan berlalulintas dan juga menunjang berbagai program Pemerintah dalam membangun daerah untuk Masyarakat.
Sehingga ungkap Sineri, Gacho Community sebelum menjadi andalan masyarakat, Gacho Community terlebih dahulu harus menjadi teladan. (Uki)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *