Minut trendyfm.com – Pemerintah Kecamatan Likupang Barat (Likbar) sampai saat ini terus mengenjot program Vaksinasi Covid – 19 terhadap masyarakat yang tersebar di 20 desa.
Camat Likbar Maykel Parengkuan kepada media ini, Sabtu, 20 November 2021 usai mengikuti upacara HUT Minut Ke – 18 di kantor bupati mengatakan, sampai saat ini masyarakat yang telah tervaksin sudah mencapai 70 % lebih, dan program Vaksin Covid – 19 ini terus di genjot.
Ungkap Parengkuan, pihak Kecamatan telah adakan Gerai untuk masyarakat umum yang akan di Vaksin bertempat di pelabuhan Munte,
Menurutnya, banyak masyarakat umum yang berlalu-lalang di pelabuhan dan melakukan aktifitas serta perjalanan menuju kepulau – pulau, dan bila mana ada warga yang akan pergi kepulau pulau atau ada yang datang dari pulau, wajib menunjukan surat Vaksin Covid – 19.
Camat menambahkan, pihak Kecamatan bersama pihak Pemerintah Desa yang ada di Libar perlu adanya ekstra kerja keras untuk program Vaksinasi ini, karena masyarakat butuh pemahaman mengenai Vaksin Covid – 19. Dan sampai saat ini, pihak Pemerintah Kecamatan bersama tim yang di bentuk terus melakukan himbauan sekaligus memberikan pemahaman kepada warga, sehingga mereka mau untuk di Vaksin Covid – 19.
Akan program Vaksin Covid – 19, Camat M Parengkuan menghimbau kepada Masyarakat Likbar, jangan takut untuk di Vaksin Covid – 19 dan jangan terlengaruh dengan informas – informasi yang tidak benar tentang Vaksin Covid – 19, karena Vaksin Covid – 19 itu aman untuk kesehatan kita. (Uki)